11 Mei 2009

TREADMILL MEMPERBAIKI KELUMPUHAN PASKA STROKE

Orang dengan kelumpuhan karena stroke kadang sering patah semangat menerima nasib bahwa dirinya akan lumpuh seumur hidup. Jangan berputus asa! Dr Andreas Luff dari University of Tubingen, German menyatakan bahwa latihan treadmill progresif dapat memperbaiki kemampuan berjalan pada pasien dengan kelumpuhan akibat stroke.
Lama dan intensitas latihan treadmill dimulai dari tingkat rendah yaitu 10-20 menit dengan denyut nadi 40-50% maksimal, dan ditingkatkan setiap 2 minggu sesuai toleransi untuk mencapai 3 sesi latihan selama 40 menit seminggu dengan denyut nadi 60% maksimal.
Hasil penelitian dengan latihan tersebut memperlihatkan terdapat perbaikan kecepatan berjalan pada treadmill sebesar 51% bila dibandingkan dengan kelompok latihan streching sebesar 11% dan kecepatan berjalan di lantai meningkat 19% bila dibandingkan dengan kelompok dengan latihan streching sebesar 8%.
Hal ini disebabkan latihan treadmill berulang akan merangsang sirkuit serebellum-otak tengah dan subkortikal, sehingga mempercepat pemulihan kelumpuhan pada pasien pasien paska stroke. Selamat berlatih

Tidak ada komentar:

Posting Komentar